KLATEN – Babinsa Koramil 24/Klaten utara Kodim 0723/Klaten, Serka Darmanto melaksanakan Komunikasi sosial dengan Perangkat Desa Sekarsuli guna memperbaharui data wilayah binaan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kantor Desa Sekarsuli Kec. Klaten Utara Kab. Klaten. (29/01/2024)
Dalam kegiatan memperbaharui data kewilayahan, Babinsa berkoordinasi dengan perangkat desa untuk mempermudah memperoleh data terbaru yang diperlukan seperti Data Geografi, Demografi dan Data Kondisi sosial masyarakat.
“Dengan berkoordinasi dengan perangkat desa, kita memperbaharui kondisi tata wilayah baik Geografi, Demografi dan Kondisi sosial masyarakat. Data-data tersebut guna terlaksananya pembinaan teritorial, sesuai dengan program kewilayahan, ” ungkap Babinsa Serka Darmanto saat ditemui.
Dalam komunikasi sosialnya bersama Perangkat Desa, Babinsa menjelaskan bahwa selain memperbaharui data, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat sinergitas dan kerja sama yang baik antara Babinsa bersama aparat desa untuk terwujudnya kemanunggalan TNI dengan Rakyat.
“Selain memperbaharui data, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan kerja sama yang baik antara babinsa bersama aparat desa dalam rangka mendukung tugas Babinsa diwilayah binaan guna terwujudnya kemanunggalan TNI dengan Rakyat, ” terang Serka Darmanto.
Baca juga:
Aplikasi Smart Desa Resmi Diluncurkan
|
Sementara itu Dwijo Susilo selaku Kepala Desa Sekarsuli mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Desa Sekarsuli selalu berkoordinasi dalam kegiatan di desa.
“Nilai positif dari sebuah hubungan yang baik sebagai mitra kerja adalah selalu berkomunikasi dan berkordinasi yang tentunya akan mempermudah dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab, ” ucap Serka Dwijo Susilo.
Semoga dengan komunikasinya bersama Babinsa akan lebih mempererat kerjasama antara Pemerintah Desa dan Babinsa dalam mendukung pelaksanaan kegiatan di Desa, ” pungkasnya. (Red)